Suatu hari mungkin anda melihat ada notifikasi Update pada wordpress anda dan anda melakukan update dengan mengklik link update dan tiba-tiba page admin anda membuka ulang dan keluarlah kalimat Briefly unavailable for scheduled maintenance. Check back in a minute. Anda sudah berusaha mengklik menu dashboard namun terus peringatan tersebut muncul,lalu bagaimana cara mengatasinya??
Berikut langkah yang bisa dilakukan untuk mengembalikan halaman dashboard admin wordpress anda:
- Anda harus masuk ke cpanel lalu filemanager hosting anda atau bisa melalui aplikasi FTP seperti filezilla, masuk ke folder root wordpress anda (misal di public_html atau www)
- Setelah anda masuk ke file root wordpress di filemanager silakan cari file .maintenance lalu hapus file tersebut. Apabila file tersebut tidak kelihatan silakan lakukan view hidden file (pada filezilla bisa diakses pada menu server lalu pilih forced showing hidden files.)
- Sekarang coba buka kembali wordpress anda baik admin maupun halaman utama.